Permintaan Gadai Meningkat Saat PSB ~ Guide To Investasi Emas
Panduan Cermat Berinvestasi Emas
Posted by Unknown on 11:55 PM in , | No comments
Perum Pegadaian kembali mendapat permintaan gadai yang tinggi dari masyarakat. Musim penerimaan siswa baru (PSB) dalam dua pekan terakhir menjadi trend tahunan meningkatnya permintaan gadai masyarakat.

Suasana beberapa kantor Pegadaian di Ibu Kota dipenuhi antrian masyarakat yang datang ke kantor pegadaian menggadai barang berharganya untuk keperluan mendesak.

Kebutuhan masyarakat tidak hanya kebutuhan konsumtif, melainkan kebutuhan produktif. Berbeda tahun sebelumnya, kali ini masyarakat lebih banyak kepada kebutuhan konsumtif.

Sudah menjadi tradisi tiap tahun menjelang PSB banyak orang tua membutuhkan biaya untuk membeli perlengkapan sekolah anak-anaknya. Juga biaya sekolah yang tidak murah membuat orang tua menggadaikan barangnya ke Pegadaian. Mungkin salah satunya Anda yang saat ini sedang menyekolahkan buah hati tercinta.

Dibanding data tahun lalu, permintaaan dana hingga Juli tahun ini mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Ada berbagai program yang menonjol di antaranya Kredit Cepat Aman (KCA). Program tersebut merupakan jasa kredit yang memiliki paling banyak respon mengingat cara memanfaatkannya yang mudah, cepat dan aman. Cukup menggadaikan barang atau produk berharga, pinjaman bisa langsung dicairkan sesuai dengan taksiran yang ditetapkan pihak Pegadaian. Produk yang digadaikan bisa berupa perhiasan emas, barang elektronik, dan lainnya.

Capaian tahun lalu pada bulan yang sama hanya berkisar Rp 40-50 miliar, sementara saat ini data Juni sudah mencapai Rp 55 miliar. Biasanya capaian akan meningkat pada bulan-bulan menjelang penerimaan siswa baru dan bulan Ramadan.

Barang yang paling banyak digadaikan, lanjut Suryani, berupa emas perhiasan yang mencapai hingga 95 persen.

Permintaan gadai selalu meningkat tiap menjelang hari raya dan PSB. Peningkatan terjadi mulai Mei dan puncaknya pada Juni hingga Juli. “Selama bulan Juni kemarin, terjadi peningkatan sebesar 20 persen dari bulan sebelumnya. Barang yang digadaikan lebih banyak berupa emas perhiasan.

0 comments:

Post a Comment

Search Our Site

Bookmark Us

Delicious Digg Facebook Favorites More Stumbleupon Twitter